Selasa, 14 April 2009

Tujuh Aturan untuk Hidup Bahagia

Ehm, ketika aku membaca aku menemukan artikel buku ( Maxwell Maltz) yang mungkin dapat membantu anda hidup bahagia,,

1. Mulailah kebiasaan bahagia.
Selalulah tersenyum dalam hati, dan buatlah perasaan ini bagian dari diri Anda . Ciptakanlah dunia bahagia bagi diri Anda ; tataplah hari – hari yang akan datang. Bahkan seandainya segumpal awan menutupi matahari, selalu ada sesuatiu yang akan membuat hati senang.


2. Nyatakan perang terhadap perasaan negatif.
Jangan biarkan kekhawatiran yang tidak realistis merongrong pikiran Anda! Jika perasaan negatif menyerang pikiran Anda lawanlah perasaan ini. Tanyakan kepada diri sendiri mengapa Anda, yang punya setiap hak untuk bahagia harus melewatkan waktu untuk bergulat dengan rasa takut, kekhawatiran dan kebencian. Menangkanlah perang melawan musuh dalam selimut.

3. Perkuat citra diri anda
Lihatlah diri anda sebagaimana Anda dalam saat-saat yang terbaik, dan beri Anda sedikit penghargaan. Bayangkanlah saat-saat bahagia Anda dan kebanggaan yang Anda rasakan pada diri Anda sendiri. Bayangkan pengalaman masa depan yang akan menggembirakan; beri diri Anda penghargaan sebagaimana mestinya. Berhentilah merusak otak anda sendiri!

4. Belajarlah tertawa.
Orang dewasa kadang-kadang tersenyum atau tertawa kecil, tetapi tidak banyak yang bisa benar-benar tertawa; yang saya maksudkan adalah tertawa lepas tanpa ditahan-tahan yang membuat orang merasa bebas dan memiliki kemerdekaan. Kalau anda tidak pernah tertawa , kembalilah ke sekolah pikiran Anda dan pelajarilah kembali sesuatu yang seharusnya tidak pernah Anda lupakan.

5. Galilah harta terpendam Anda.
Janganbiarkan bakat-bakat dan sumber daya Anda mati begitu saja dalam diri Anda. Berilah semuanya kesempatan untuk menghadapi ujian hidup.

6. Bantulah orang lain.
Memberi kepada sesama hidup bisa menjadi pengalaman yang paling bermanfaat dalam hidup Anda. Jangan bersikap sinis, sadarilah bahwa banyak orang yang kelihatannya tidak menyenangkan atau penuh rasa benci sebenarnya memakai topeng yang mereka kira akan melindungi diri mereka dari orang lain. Kalau Anda memberi kepada orang lain, Anda akan takjub melihat tanggapan ini mereka yang penuh rasa terimakasih dan penghargaan. Beberapa orang yang kelihatannya paling keras sebenarnya lunak dan lemah. Anda akan merasa senang sekali kalau Anda bisa memberi, tanpa memikirkan keuntungan.

7. Carilah kegiatan yang akan membuat Anda bahagia.
Main golf, tenis, atau ski air? Melukis, menyanyi, menjahit? Saya tidak bisa mengatakan kepada Anda. Andalah yang bisa memilih sendiri. Tetapi kehidupan aktif adalah kehidupan yang bahagia, kalau Anda melakukan apa yang baik bagi Anda. Semoga bermanfaat !

1 Comment:

  1. ech said...
    niceee... hahahaha
    i prefer number 4 & 7..
    tp non 7 itu harus bahagia yg positif yh...hoho

Post a Comment